Selamat Datang SMP IT Almadinah Nogosari Bertauhid. Berakhlak Mulia. Cerdas. Kompetitif rocket-doodle arts-doodle creativity-doodle

Sambutan Kepala Sekolah

SMP Islam Terpadu Al Madinah telah berusia lebih dari 10 tahun. Seiring berjalannya waktu, alhamdulillah sekolah/pondok ini semakin dipercaya masyarakat dibuktikan dengan jumlah santri yang semakin tahun semakin meningkat. Menambahnya kepercayaan ini juga menjadi amanah yang besar buat kami untuk terus mengembangkan pendidikan yang berkualitas. Berbagai upaya terus kita lakukan untuk mengakomodir berbagai kemampuan anak yang beragam. Santri-santri juga terus kita dorong untuk memaksimalkan kemampuan sesuai dengan kompetensi yang dimilikinya. Kemampuan anak yang kita kembangkan meliputi bidang akademik dan non akademik. Penanaman karakter, dan menjadikan Bahasa Arab serta Tahfidhul Qur’an menjadi program unggulan. Dari beberapa hal yang dilakukan ini diharapkan dapat tercetak generasi-generasi bertauhid, berakhlakul karimah cerdas dan kompetitif untuk menghadapi tantangan zaman yang semakin tinggi. Kami sampaikan bahwa SMP Islam Terpadu Al Madinah dibawah Pondok Pesantren Al Madinah ini bukanlah SMP yang sempurna, oleh karena itu saran dan tanggapan konstruktif dari semua pihak sangat kami harapkan untuk terus mengembangkan sekolah yang berkualitas dan lebih baik lagi. Kami juga mohon maaf apabila dalam website ini masih banyak kekurangan dalam penyajian informasi dan kami mengharapkan masukan dari berbagai pihak agar tampilan website ini bisa semakin baik dan bermutu. Terima kasih kepada tim IT SMP Islam Terpadu Al Madinah dan semua pihak yang telah membantu terwujudnya website ini. SMP Islam Terpadu Al Madinah Mumtaz! Wassalamu’alaikum warohmatullahi wabarokaatuh

Membentuk Pribadi Siswa Religius, SMPIT Al Madinah Nogosari Meluncurkan Program Pembiasaan Sholat Dhuha

Mengawali bulan Februari 2022, SMP Islam Terpadu Al Madinah Nogosari meluncurkan program penguatan karakter siswa melalui Kegiatan Pembiasaan Sholat Dhuha. Kegiatan ini resmi diluncurkan pada tanggal 3 Februari 2021, diawali dengan tausyiyah tentang keutamaan mengerjakan sholat dhuha yang disampaikan oleh ustadz Didy Fantofik, diikuti sosialisasi kegiatan yang disampaikan oleh Ustadz Ali Martono selaku Kesiswaan SMP Islam Terpadu Al Madinah Nogosari. Dalam tausyiyahnya Ustadz Didy menyampaika...